Friday, June 15, 2012

EVALUASI ALGORITMA


                Evaluasi algoritma adalah bagaimana kita memilih sebuah algoritma penjadwalan CPU untuk sistem – sistem tertentu. Yang menjadi pokok masalah adalah kriteria seperti apa yang digunakan untuk memilih suatu algoritma, pertama yang harus kita lakukan adalah menentukan ukuran dari suatu kriteria berdasarkan fairness (keadilan), efisiensi, waktu tanggap (respons time), turn around time, dan thoughput. Kriteria yang dimaksud dapat menjadi :

Ø  Memaksimalkan penggunaan CPU di bawah maksimum waktu responsnya, yaitu 1 detik.
Ø  Memaksimalkan throughput karena waktu turnaround-nya bergerak secara linier pada saat eksekusi proses.

Ketika kriterian pemulihan telah selesai didefinisikan, maka kita dapat mengevaluasi beragam algoritma. Terdapat sejumlah metode evaluasi untuk melakukan hal tersebut, diantaranya :

1.       Pemodelan deteministik
Pemodelan deteministik merupakan evaluasi analistik, evaluasi anlistik menggunakan algoritma dan beban kerja sistem untuk menghasilkan satu rumus atau angka yang menunjukkan kinerja suatu algoritma untuk beban kerja tertentu. Pemodelan deterministik menggunakan suatu beban kerja tertentu yang telah ditentukan dan mendefinisikan kinerja algoritma untuk beban kerja tersebut.

2.        Pemodelan antrian
Suatu sistem komputer dipandang sebagai suatu jaringan pelayan (server). Masing – masing pelayan mempunyai satu antrian dari proses – proses yang menunggu layanan. CPU merupakan suatu pelayan dengan satu antrian proses yang siap menerima layanan, begitu juga halnya dengan perangkat I/O yang merupakan suatu antrian dari perangkat masukan dan keluaran. Dengan menentukan rate kedatangan rate layanan, waktu akan dapat mengkomputasikan utilisasi, panjang antrian rata – rata, waktu tunggu rata – rata dan sebagainya.

3.       Simulasi
Simulasi dapat memberikan evaluasi algoritma penjadwalan dengan lebih akurat. Simulasi melibatkan pemrograman model sistem komputer. Dengan simulasi akan diperoleh statistik yang menyatakan kinerja algoritma.

4.       Implementasi
Simulasi hanya memberikan akurasi yang terbatas. Satu – satunya cara yang paling tepat dalam mengevaluasi algoritma penjadwalan adalah mengimplementasikannya, menjalankannya pada sistem nyata dan melihatnya bekerja. Pendekatan ini adalah menjalankan algoritma nyata di sistem nyata untuk keperluan evaluasi pada sistem yang nyata.

Tetapi dapat disimpulkan bahwa pada dasarnya masing – masing algoritma penjadwalan mempunyai kelebihan dan kelemahan.

0 comments:

Post a Comment

 
Autumn Falling Leaves