Friday, June 15, 2012

Multilevel Feedback Queue Scheduling


Penjadwalan dengan menggunakan algoritma multilevel feedback queue sama dengan algoritma pada penjadwalan multilevel queue, pada penjadwalan feedback queue suatu proses yang dapat berpindah antar berbagai queue; aging dapat diterapkan dengan cara ini. Multilevel-Feedback Queue Scheduler digambarkan oleh parameter berikut:
·         Jumlah queue
·         Scheduling algoritma untuk tiap queue
·         Metode yang digunakan untuk memutuskan ketika upgrade suatu proses
·         Metode yang digunakan untuk memutuskan ketika menurunkan suatu proses
·         Metode yang digunakan untuk menentukan queue mana yang akan diproses ketika proses membutuhkan service
Contoh dari Multivel Feedback Queue
·           Tiga queue:
·            Q0- time quantum 8 miliseconds
·            Q1- time quantum 16 miliseconds
·            Q2- FCFS
Scheduling
·         Pekerjaan baru masuk queue Q0 yang dilayani FCFS. Ketika memperoleh CPU, pekerjaan menerima 8 seperseribu detik. Jika tidak selesai dalam 8 seperseribu detik, pekerjaan dipindah ke queue Q1.
·         Pada Q1 pekerjaan dilayani FCFS dan menerima 16 seperseribu detik tambahan . Jika masih belum lengkap, maka di-preempted dulu dan dipindah ke queue Q2.
Proses multilevel feedback queue scheduling juga bisa dilakukan dengan cara lebih adil, dengan menggunakan tiga metode:
·         Menggunakan algoritma RR dengan quantum 5
·         Menggunakan algoritma RR dengan quantum 10
·         Menggunakan algoritma FCFS
Seluruh proses dikerjakan dengan algoritma RR dengan quantum 5, jika proses tidak selesai, proses dikembalikan ke ready queue dan urutan proses diletakkan di bagian terakhir dari proses yang ada untuk diproses. Setelah proses dengan waktu kedatangan proses lain selesai, baru diproses kembali dengan algoritma RR dengan quantum 10. Jika masih belum selesai, maka proses akan dikerjakan dengan algoritma FCFS sampai semua proses selesai.

0 comments:

Post a Comment

 
Autumn Falling Leaves